Survei ke Tebing Breksi!

Hari ini saya dan Alfina diberikan tugas untuk membuat artikel desa wisata di Tebing Breksi. Sebelumnya kami melakukan survei dahulu untuk melakukan pengamatan. Perjalanan kami mulai dari Kota Yogyakarta menuju ke lokasi Tebing Breksi (Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman) selama kurang lebih 30 menit.

Pemandangan dari bagian atas Tebing Breksi


Setelah sampai di Tebing Breksi kami berkeliling di seluruh bagian lokasi wisata tersebut. Mulai dari lokasi yang dekat dengan area parkir, bagian atas yang menjadi spot utama, bagian belakang yang menjadi area pengembangan wisata berupa tempat parkir dan tempat makan, dan masih banyak lagi.

Fasilitas Tempat Makan Tebing Breksi


Hari itu, cuaca sangat panas, sehingga selain berkeliling kami juga duduk menikmati pemandangan yang kota Yogyakarta dari ketinggian. Bersyukur, hari itu juga pengunjung sedang sepi karena kami ke lokasi wisata saat jam kerja, sehingga kami bisa leluasa menikmati pemandangan yang ada.
Ternyata banyak sekali pengembangan yang dilakukan pada Tebing Breksi dibanding beberapa tahun lalu sebelum saya ke lokasi tersebut. Dan uniknya pengembangan-pengembangan yang ada dilakukan oleh warga lokal di sekitar Tebing Breksi. Selain itu, pemerintah, BUMN, dan pengusaha-pengusaha lokal juga turut berperan dalam pengembangan wisata tersebut.

Spot Air di Tebing Breksi


Menurut Ibu Penjual makanan yang kami ajak berbincang di lokasi, pengunjung Tebing Breksi saat ini semakin banyak dan berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Hal ini juga tidak lepas dari pelayanan Tebing Breksi yang lebih baik. Tebing Breksi juga menawarkan spot untuk pagelaran pertunjukan seperti konser, tempat komunitas berkumpul, layaknya coloseum. Beberapa foto di postingan ini menjadi bukti cantiknya pemandangan di Tebing Breksi.

Spot Berkumpul di Tebing Breksi

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes:

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>