Hari ini saya kuliah, jadi untuk tugas magangnya saya kerjakan di sela-sela kuliah. Syukurnya agenda saya hari ini tidak banyak, hanya ada dua yaitu membuat infografis “Mengenal RP3KP dan Produknya” serta meringkas buku KKD 1 Bab 6 dengan judul “Desa Berdikari sebagai Pertahanan Terakhir”. Setelah di pagi hari sebelum kelas saya menyelesaikan infografisnya, siang harinya di sela kuliah saya mengirimkannya ke mba devi untuk di revisi. Sorenya mba devi mengirimkan revisinya sekalian dengan revisi infografis hari sebelumnya. Kemudian saat di kelas saya mendapatkan WA dari mas pungki untuk membantu menyusun profil kecamatan dari data BPS. Saya menerima tugas tersebut karena kebetulan tugas saya sudah tidak terlalu banyak. Setelah itu di sore harinya sebelum jam 16.00 saya segera menyelesaikan ringkasan buku KKD. Setelah selesai semuanya baru saya menulis diary ini walaupun sedikit telat, tapi saya berusaha menulis diary ini dengan maksimal sesuai apa yang telah saya lakukan di hari ini.